Monday, August 23, 2021

Tema 2 Subtema 2 IPS: Manfaat Sumber Daya Alam


 

Indonesia memiliki beraneka ragam kekayaan alam atau sumber daya alam. Oleh penduduk Indonesia, sumber daya alam tersebut dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan. Ada yang dimanfaatkan sebagal bahan pangan, misalnya padi, jagung, sagu, dan ketela. Ada juga yang dimanfaatkan sebagai sumber energi seperti minyak bumi dan batu bara.

 

Beberapa sumber daya alam dapat dimanfaatkan untuk kesehatan. Sebagai contoh, tanaman jahe, kunyit, temu lawak, dan kencur. Oleh karena bermanfaat bagi kesehatan, tanaman tersebut sering disebut apotek hidup. Selain mudah ditanam, sumber daya alam tersebut juga mudah didapatkan di pasar-pasar tradisional di Indonesia.

 

Manfaat Batu Bara

Salah satu sumber daya alam yang dimanfaatkan sebagai sumber energi adalah batu bara. Batu bara merupakan batuan sedimen yang berasal dari sisa-sisa tumbuhan purba. Pada waktu itu tumbuhan paku yang mendominasi. Tumbuhan tersebut semasa hidupnya menyimpan energi matahari dalam proses fotosintesis. Meskipun sudah mati, tumbuhan tersebut tetap menyimpan energi matahari di daun dan batangnya. Akibat proses sedimentasi (pengendapan), tumbuhan yang mati tersebut tertimbun endapan tanah dan berubah menjadi gambut. Oleh karena tekanan dan panas dari dalam bumi, gambut berubah menjadi lignit. Dalam waktu yang sangat lama, lignit berubah menjadi batu yang sangat keras. Batu inilah yang disebut batu bara.

 

Batu bara menyimpan energi. Hal itu karena batu bara dimanfaatkan sebagai sumber energi. Batu bara dimanfaatkan dalam berbagai bidang kehidupan mulai dari rumah tangga hingga industri. Untuk keperluan rumah tangga, batu bara dapat diolah menjadi briket. Briket menjadi bahan bakar untuk memasak.

 

Batu bara juga dapat diolah menjadi metanol. Metanol dapat digunakan sebagai bahan bakar untuk menggerakkan mesin-mesin industri. Selain itu, batu bara dapat digunakan sebagai sumber energi pada pembangkit listrik. Besar sekali manfaat batu bara bagi kehidupan. Pembentukan batu bara memakan waktu hingga jutaan tahun. Oleh karena itulah, batu bara termasuk sumber daya alam tak terbarukan. Batu bara harus digunakan secara hemat.

 

Tugas: Sebagai latihan, kerjakan soal-soal di Buku PR/ Tema Jilid 1, Tema 2 IPS halaman 18 sampai 19 yang A dan B. Kerjakan di Buku PR/ Tema Jilid 1 kalian masing-masing ya!

 

No comments:

Post a Comment