Saturday, August 5, 2023

Doa Sarasehan Remaja Selogiri Bersama Bupati Wonogiri

Sabtu, 5 Agustus 2023

 

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Bapak Bupati Wonogiri yang kami hormati

Bapak Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Wonogiri yang kami hormati

Bapak Camat Selogiri beserta Anggota Forkopimcam Kecamatan Selogiri yang kami hormati

Bapak Ibu dan Saudara hadirin sekalian yang kami hormati pula

Marilah kita sejenak bersama-sama bermunajat kepada Allah SWT agar harapan kita semuanya dapat terkabul, dan kegiatan ini diberkahi serta berjalan lancar. Mohon ijin untuk menyampaikan doa. Adapun doa ini akan disampaikan menurut ajaran Agama Islam. Bagi Bapak Ibu dan Saudara sekalian yang non muslim, mohon untuk dapat menyesuaikan.

اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَ. اَشْهَدُ اَنْ لاَ اِلهَ اِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، وَ اَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَ رَسُوْلُهُ. وَ الصَّلاَةُ وَ السَّلاَمُ عَلَى اَشْرَفِ اْلاَنْبِيَاءِ وَ اْلمُرْسَلِيْنَ وَ عَلَى آلِهِ وَ اَصْحَابِهِ اَجْمَعِيْنَ. اَمَّا بَعْدُ.

أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ. بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ. وَاِلٰهُكُمْ اِلٰهٌ وَّاحِدٌ، لَآاِلٰهَ اِلَّا هُوَ الرَّحْمٰنُ الرَّحِيْمُ. اَللّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ، كَمَا صَلَّـيْتَ عَلَى آلِ اِبـْرَاهِيْمَ. وَ بَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى آلِ اِبـْرَاهِيْمَ، فِى اْلعَالَمِيْنَ اِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ.

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ، وَالْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، أَلْأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدَّعَوَاتِ.

Ya Allah Tuhan yang Maha Agung, puji syukur kami haturkan kehadirat-Mu atas segala nikmat dan karunia-Mu, sehingga malam ini kami bisa berkumpul pada kegiatan Sarasehan Remaja Selogiri Bersama Bupati Wonogiri di pendopo Kantor Kecamatan Selogiri. Ya Allah, jadikanlah pertemuan ini sebagai sarana mempererat tali silaturahmi, guna memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan diantara sesama kami.

Ya Allah yang Maha Bijaksana, perjuangan generasi penerus bangsa belumlah selesai, generasi penerus bangsa masih harus mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai aktivitas maupun kegiatan positif yang membangun. Oleh sebab itu Ya Allah, hindarkanlah generasi penerus bangsa Indonesia dari fitnah dan malapetaka, jauhkanlah kami dari perpecahan dan permusuhan baik intern umat beragama, antar umat beragama, antar etnis, atau suku bangsa.

Ya Allah yang Maha Melihat, anugerahkanlah kepada masyarakat kami suasana, keadaan dan iklim kondusif yang mendorong generasi muda, remaja dan anak-anak sebagai kader generasi penerus bangsa Indonesia, khususnya di Kabupaten Wonogiri dan lebih khusus lagi di Kecamatan Selogiri untuk berbudi pekerti luhur, membangun kepribadian yang tegar, bekerja keras, bersungguh-sungguh, untuk melakukan perubahan bagi masa depan masyarakat yang lebih sejahtera, kehidupan yang BaldatunToyyibatun Warobbun Ghofur.

Ya Allah yang Maha Kuasa, ampunilah semua dosa kami, dosa para pemimpin kami, dan dosa orang tua kami, serta terimalah amal perjuangan kami, karena Engkau maha pengampun lagi maha mengetahui.

رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً، وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً، وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ. سُبْحَانَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ، وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَلِيْنَ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.

Mohon maaf apabila terdapat tutur kata yang kurang berkenan. Semoga Allah mengabulkan harapan dan doa kita semua. Aamiin.  

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

 

No comments:

Post a Comment